Ternyata ada berbagai game mirip CTR Android yang bisa diunduh di Play Store. Pada list ini, pemain dapat memilih gim yang tersedia offline maupun online.
Apa yang dimaksud dengan CTR? Bagi anak-anak di zaman 90-an, CTR merupakan gim balap kart. Bedanya, CTR memiliki power-up yang membuat balapan menjadi seru.
12 Rekomendasi Game Mirip CTR Android Terbaik
Sebagai salah satu gim yang mempopulerkan kart racing, banyak gim yang dibuat menyerupai CTR. Android terpilih, karena CTR tidak tersedia untuk smartphone.
Bahkan untuk versi remaster-nya saja, CTR Nitro Fueled masih tidak mendapatkan versi PC. Maka itu, berikut macam-macam gim yang dapat menjadi alternatifnya:
1. Mario Kart Tour
Untuk pertama, berasal dari publisher dan developer yang sebenarnya pasti tau siapa. Untuk maskot, Nintendo selalu mengembangkan spin-off unik bagi seri Mario Bros.
Salah satunya yaitu Mario Kart Tour yang merupakan game mirip CTR Android. Gim ini akan mengajak pemain membalap dengan karakter-karakter seri Mario.
Selain itu, Mario Kart Tour membawa segelintir konten dari installment pendahulunya. Misalnya seperti map ikonik Rainbow Road, hingga item legend Blue Turtle Shell.
Meski begitu, gim ini juga memiliki konten originalnya. Mulai dari Frenzy Mode, Challenge Courses, hingga Mii Customization. Gameplay akan menjadi lebih seru.
Untuk menambah pengalaman bermain, pemain diberikan sistem Gold Pass yang butuh langganan. Nintendo memberikan trial gratis selama 2 minggu bagi yang tertarik.
Akan tetapi, Mario Kart Tour hanya bisa dimainkan online, serta membutuhkan akun Nintendo. Gim ini juga membutuhkan performa yang lumayan tangguh untuk bermain.
2. Beach Buggy Racing
Nostalgia sepertinya bisa dikatakan untuk gim naungan Vector Unit berikut. Gim keluaran tahun 2014 ini, masih menjadi nilai ukur gim mirip CTR terbaik.
Dalam Beach Buggy Racing, pemain akan membalap pada 16 track yang unik dengan shortcut masing-masing. Seperti biasa, tentunya ada power-up si sepanjang balapan.
Selain itu, kart pada gim juga dapat dikustomisasi, baik tampilan sekaligus performanya. Jadi, kart yang digunakan tidak begitu-begitu saja, bahkan jauh lebih baik.
Meski dirilis tahun 2014, visual gim ini masih bagus untuk standar gim Android sekarang. Hebatnya lagi, pemain bisa memainkan Beach Buggy Racing tanpa koneksi.
Beach Buggy Racing termasuk gim ringan, sehingga bisa dimainkan di smartphone entry-level. Ukuran download-nya hanya 84MB, sehingga dapat menghemat kuota.
3. KartRider: Drift
Baru-baru ini, NEXON merilis sebuah gim yang bertemakan kart layaknya CTR, yaitu KartRider: Drift. Gim tersebut baru saja dirilis setelah menjalani masa beta-nya.
Pada gim ini, pemain dapat bertarung dengan pembalap lainnya secara rusak-rusakan. Ada speed mode khusus adu kecepatan, dan item mode khusus adu power-up.
Adapun keunikan dari KartRider: Drift ada pada kustomisasinya. Menggunakan sistem “Livery”, pemain dapat mengunggah skin ke kart yang diinginkan secara bebas.
Selain itu, pemain Android bisa ikut multiplayer dengan pemain versi PC. Fitur online cross-platform berikut tentunya akan dapat meramaikan permainan tersebut.
Akan tetapi, dianjurkan bagi pemain untuk memiliki performa smartphone yang kuat. Pastikan juga smartphone sudah memenuhi persyaratan Android 8.0 ke atas.
4. Nickelodeon Kart Racers
Biasanya, segelintir orang hanya mengetahui bahwa Nickelodeon hanya perusahaan kartun anak-anak. Memang benar, namun Nickelodeon bukan hanya kartun saja.
Karena asalnya dari Nickelodeon, maka game mirip CTR Android ini memiliki karakter dari berbagai kartun. Mulai dari SpongeBob, Avatar, Danny Phantom, hingga TMNT.
Selain karakter, Nickelodeon juga menggunakan map-map ikonik dari tiap kartun. Pemain akan merasa seperti berada di acara kartun pagi kesayangan.
Yang membedakan gim ini dengan yang lain, yaitu sistem head-to-head. Bukannya membalap dengan banyak pembalap, pemain hanya perlu mengalahkan satu pemain.
Nickelodeon Kart Racers dapat dimainkan online, dan gratis diunduh. Pemain hanya tinggal mencarinya di Play Store, dan langsung mainkan bersama teman atau sendiri.
5. LoL Kart
Kemudian, ada gim dengan tampilan menarik ala cel-shaded yaitu LoL Kart. Gim balap kart ini bisa dimainkan tanpa online, dengan fitur single player melawan bot.
Yang paling menarik dari LoL Kart ini, yaitu pemain dapat membuat track sendiri. Tinggal bongkar pasang track, simpan track dengan teliti, lalu tes dan luncurkan.
Untuk gameplay-nya sendiri sudah cukup paham. Dalam balapan, pemain perlu mengalahkan pembalap lain. Akan ada power-up yang dapat memperbaiki keadaan.
Pemain dapat melakukan drift, meloncat, bahkan menjagal pembalap lain. Sering memenangkan balapan, pemain tentu bisa upgrade dengan bebas.
Tertarik untuk menjadi seorang Champion pada gim ini? LoL Kart hanya berukuran 54 MB (download) saja, serta tidak terlalu butuh performa kuat saat dijalankan.
6. Boom Karts Multiplayer Racing
Sejak dirilis 2021, Fingersoft masih mengembangkan gim balap kart ini hingga sekarang. Pemain dapat membalap dengan teman dan pembalap lain secara online.
Boom Karts merupakan gim free-to-play, namun memiliki in-app purchase. Pemain dapat mengumpulkan collectible berupa avatar dan kart.
Perihal gameplay, pemain dapat melakukan sliding ala drift, hingga boosting maneuver. Power-up dapat dimanfaatkan untuk mengubah keadaan pembalap.
Selain mode arcade, Boom Karts juga memiliki time trial dan adventure mode. Pemain dapat melatih kemampuan pribadi, serta menyusun strategi terbaik.
Sebelum mengunduhnya, pastikan sudah siap-siap untuk melegakan penyimpanan smartphone Android. Sebab, ukuran Boom Karts Multiplayer Racing adalah 166 MB.
7. KartRider Rush+
Meskipun NEXON sudah merilis installment KartRider terbarunya, namun gim pendahulunya juga tidak kalah seru. Bahkan, KartRider Rush+ bisa dijadikan alternatif.
Bagi pemain yang baru pertama kali mendengar game mirip CTR Android ini, maka bisa memulainya dari Rush+. Pasalnya, di sini akan diceritakan mengenai para Racers.
Gameplay yang diberikan pun juga tidak kalah menariknya. Selain story mode, pemain dapat memilih speed race, time trial, arcade mode, serta ranked mode.
Jika bosan dengan track yang itu-itu saja, maka Rush+ menghadirkan 45 track pada gim ini. Setiap track-nya memiliki desain dan shortcut unik yang dapat dikuasai.
Tentu saja dengan semua fitur tersebut, gim ini membutuhkan kapasitas besar yaitu 3.7 GB. Namun, versi Rush+ ini lebih ringan dari yang KartRider: Drift.
8. SuperTuxKart
Kehadiran iklan pada gim mobile merupakan hal yang menjengkelkan. Namun, tidak semua gim memiliki sistem “forced ads” yang merusak pengalaman bermain.
Salah satu gim yang beruntung dan “anti” iklan kali ini adalah SuperTuxKart. Gim balap ini bersifat open-source, alias gratis dan tidak ada iklan sama sekali.
Meski open-source, bukan berarti kualitasnya bisa diragukan. SuperTuxKart memiliki visual yang cantik, mulai dari pemandangan hingga track-track balap.
Selain itu, pemain juga bisa bermain secara offline, atau online dengan teman. Akan ada berbagai karakter, track, dan mode menanti pemain untuk dimainkan.
Untuk ukuran download-nya, SuperTuxKart hanya perlu 126 MB saja. Sudah gratis, tanpa iklan, aplikasinya juga ringan di Android. Tertarik untuk mencoba gim ini?
9. Starlit on Wheels: Super Kart
Bagi yang belum familiar, pengembang Rockhead Games telah membuat beberapa gim dengan karakter Starlit. Salah satunya juga ada pada game mirip CTR Android berikut.
Pada gim terbarunya, pemain akan dikenalkan dengan Bo dan Kikki, sang kedua Starlit. Tujuannya adalah menghentikan sang villain Nuru yang menculik bintang.
Di story mode, pemain akan berpetualang di 8 dunia dengan total track mencapai 128. Pada tiap dunia juga disertakan boss race, di mana skill pemain ditantang.
Selama cerita berlangsung, pemain akan mendapatkan mobil yang keren, dengan upgrade mutakhir. Selain story mode, gim ini juga menyediakan fitur custom track.
Meski kedengarannya menarik, sayangnya Starlit on Wheels wajib dimainkan dengan internet. Dengan ukuran download 242MB, gim ini layak untuk direkomendasikan.
10. Go Kart Go! Ultra!
Gim selanjutnya pada list ini juga tidak kalah menariknya. Dikembangkan sejak 2014, Go Kart Go! Ultra! juga mengedepankan fitur “anti” pay-to-win pada permainannya.
Sebab, gim ini tidak ada monetisasi berupa in-app purchase. Pemain akan benar-benar dituntut untuk mengandalkan skill. Hanya spam nitro saja belum tentu bisa menang.
Bagi yang ingin gim klasik dan anti ribet, Go Kart Go! Ultra! merupakan pilihan yang tepat. Pemain hanya mendapatkan 9 track, dan segelintir power-up pada tiap track.
Namun untuk mendapatkan akses seluruh track dan karakter, pemain perlu mencari hidden object. Item ini akan tersebar di map, dan perlu dicari sambil menang balapan.
Secara visual, gim ini sudah mendapatkan visual overhaul, sehingga lebih cantik. Bagi yang tertarik, Go Kart Go! Ultra! bisa dimainkan offline.
11. Tiki Kart Island
Pernah memainkan gim lawas Tiki Kart 3D? Maka kali ini, yang dibahas adalah sekuel ambisinya, yaitu Tiki Kart Island. Gim ini bisa dibilang upgrade dari pendahulunya.
Gim ini mengajak pemain kembali berpetualang di pulau Tiki. Pemain akan membalap, sambil menelusuri rahasia kuno di balik pulau misterius tersebut.
Selain campaign mode yang panjang, pemain juga dapat memainkan Battle Arena. Pemain akan bertarung dengan pemain lain untuk mendapatkan hadiah blueprint.
Jika itu saja sudah menjanjikan, Tiki Kart Island masih memiliki mode lainnya, yaitu Tiki Builder. Pemain dapat berkreasi membuat track sendiri, lalu uji coba.
Mampukah pemain mencari tahu mengenai kebenaran dari pulau misterius Tiki? Cobalah memainkan Tiki Kart Island yang tinggal di unduh melalui Play Store.
12. Kart Racer 3D
Rekomendasi game mirip CTR Android terakhir jatuh kepada gim buatan Mouse Games berikut. Seperti gim Mouse Games lainnya, Kart Racer 3D juga sangat simpel.
Meskipun grafis yang tidak terlalu detail, gim ini dirancang serealistis mungkin. Pemain dapat mendengar suara motor dan sekitar yang persis seperti di dunia nyata.
Lalu untuk gameplay-nya cukup simpel; pemain akan membalap dengan bot. Pemain bisa mendapatkan power-up yang bisa menjatuhkan lawan, atau melindungi diri.
Untuk track-nya juga tidak terlalu banyak. Kart Racer 3D menyediakan 14 macam track, dengan visual dan desain yang menarik. Kontrol kemudinya juga mudah.
Bagi yang ingin memainkan gim offline ringan, Kart Racer 3D juga dapat menjadi pilihan terbaik. Hanya butuh download size 19 MB, gim ini bisa dinikmati di Android.
Itu dia semua rekomendasi game mirip CTR Android, baik khusus online, offline, atau keduanya. Bisa dikatakan, bahwa antusias gim CTR memang banyak hingga saat ini.
Pada dasarnya, konsep balapan dengan mekanisme power-up itu cukup menarik. Berbeda dengan balapan konvensional, pemain dapat “ugal-ugalan” dengan bebas.