Potong rambut di salon sudah biasa. Namun, game pangkas rambut pria menyajikan pengalaman yang berbeda. Melalui game, pemain berkesempatan untuk merasakan sendiri bagaimana pengalaman menjadi barber yang sedang memangkas rambut pelanggannya agar semakin keren.
Melalui game, ada banyak hal yang bisa dicoba dengan bentuk simulasi. Begitu juga simulasi di bidang pangkas rambut yang membuat banyak orang penasaran. Selain mengisi waktu, game juga dapat melatih kemampuan berpikir otak sehingga lebih cekatan.
Apalagi game yang mengharuskan pemainnya menyelesaikan tugas tertentu, seperti memangkas rambut. Ada banyak permainan yang bisa dicoba, online maupun offline. Agar tidak lagi penasaran, mari simak beberapa rekomendasinya di sini:
15 Daftar Game Potong Rambut Pria Terbaik
Game salon yang menggunakan karakter perempuan mungkin sudah cukup umum. Namun, bagaimana dengan permainan yang mengajak penggunanya memotong rambut pria? Mungkin masih cukup jarang terdengar, padahal permainan ini juga memiliki keseruan tersendiri.
Bahkan dari game, pemain bisa mendapatkan ide gaya rambut baru sehingga bisa diterapkan jika ingin memotong rambutnya. Berikut adalah beberapa game yang mengajak pemainnya memangkas rambut karakter pria di barbershop (tempat pangkas rambut):
1. Barber Shop Hair Cut Game
Diluncurkan oleh Madbox, gameplay-nya cukup asyik dimana pemain akan menghadapi berbagai level. Pada setiap levelnya, pemain akan ditantang dengan model potongan berbeda dari level sebelumnya.
Tugas pemain adalah menyamakan potongan dari karakter yang ditampilkan menggunakan model yang disediakan. Kelihaian pemain untuk memangkas rambut hingga bentuknya serupa dengan contoh sangat dilatih melalui permainan ini.
Bukan saja memangkas rambut, pemain juga bisa mengecat rambut modelnya dengan warna-warna tertentu. Setiap pertambahan level menghadirkan gaya potongan yang lebih kompleks. Ada banyak model sehingga permianannya menjadi lebih seru.
Game ini bisa didapatkan melalui Play Store, dengan ukuran 76 MB. Keunggulan game ini yakni tidak memerlukan koneksi internet untuk memainkannya. Jadi, bisa dimainkan kapan pun secara offline.
2. Virtual Barber Shop Simulator
Berikutnya ada game pangkas rambut pria berupa simulasi yang cukup realistis. Saat memainkan gamenya, pemain diberikan tugas untuk menghasilkan potongan sesuai task (tugas) yang diminta.
Tugas ini diletakkan di kotak kecil sebelah kiri sehingga pemain harus memotong rambutnya semirip mungkin. Dimulai dari permintaan sederhana, semakin lama akan bertambah kompleks. Misalnya merapikan jenggot yang sudah panjang, menghilangkan kumis, dan sebagainya sesuai permintaan.
Disini tersedia beragam peralatan yang biasa ditemukan di tempat pangkas rambut pada umumnya. Pemain dapat menyesuaikan penggunaannya sesuai kebutuhan. Semakin banyak tugas yang terselesaikan, kesempatan unlock peralatan baru akan terbuka.
Pemain bisa mengunduh game ini dengan ukuran 60 MB, terbilang cukup ringan dan tidak memakan banyak memori. Game dapat dimainkan secara gratis, tidak perlu tersambung ke internet.
3. Real Haircut Salon 3D
Mencari game memangkas rambut pria dengan aktivitas beragam? Ada Real Haircut, permainan yang banyak direkomendasikan. Di sini, pemain diberi kesempatan memotong rambut pelanggannya agar sesuai dengan tampilan yang diharapkan. Meski begitu, tidak semua karakternya adalah pria.
Jadi, pemain juga bisa memotong rambut karakter wanita. Ada banyak model rambut ditampilkan dalam game kreatif ini, sesuai keinginan pelanggan. Tidak jarang, pelanggan juga meminta rambutnya untuk diwarnai. Tantangannya akan semakin berat pada setiap kenaikan level.
Real Haircut termasuk permainan yang cukup digemari di antara yang lain. Game dapat diunduh dengan ukuran 150 MB. Memang terbilang lebih besar daripada game sejenis, namun hal itu sepadan dengan kelengkapan aktivitas serta levelnya yang banyak.
4. Hair Salon & Barber Kids Game
Bagi anak-anak yang tertarik memainkan game pangkas rambut pria, dapat mencoba permainan ini. Sesuai namanya, game salon ini diperuntukkan bagi anak-anak. Meski untuk anak-anak, namun tetap disertai tingkat kesulitan beragam.
Tidak hanya memangkas rambut, namun juga ada tugas lainnya seperti membersihkan wajah hingga mengecat sesuai warna yang diminta. Ada beragam peralatan untuk digunakan seperti pemotong rambut, shampoo, pengering rambut, sabun muka, dan lain-lain.
Katalog gaya rambut yang disediakan pun beragam dan unik, sehingga pemain tidak akan mudah jenuh. Nuansanya juga lebih colorful dari permainan sejenis. Ukuran gamenya kecil, hanya 27 MB sehingga tidak membutuhkan banyak ruang penyimpanan.
5. Barber Shop Celebrity
Game pangkas rambut pria selanjutnya cukup unik, karena pemain bertugas memperindah rambut para selebriti. Karakter artis di sini semuanya pria, dan permain bertugas membuat artisnya semakin tampan dan keren.
Untuk mencapai tujuan tersebut, ada banyak hal yang perlu dikerjakan. Mulai dari memangkas rambut, memotong janggut serta kumis, sampai perawatan wajah. Paket lengkap seperti benar-benar bekerja dengan seorang artis.
Permainan besutan Tab9Apps ini tidak lupa menonjolkan aspek fashionnya. Jadi, pemain dapat memilih bermacam-macam item untuk menunjang penampilan artisnya, sehingga semakin menarik. Dengan aktivitas yang lengkap tersebut, rupanya ukuran aplikasinya tidaklah besar, hanya 22 MB.
Hasil makeover game mobil ini dapat disimpan untuk kemudian dibagikan, misalnya ke jejaring sosial. Alat-alatnya yang realistis membuat pemain merasa seperti diberikan tugas asli. Pemain bisa mulai bereksperimen tanpa menyediakan internet karena gamenya bersifat offline.
6. Barber Chop
Barber Chop merupakan game yang mengajak pemainnya memotong rambut pelanggan, mulai dari pria hingga wanita. Game besutan Lajeune & Associates ini, menghadirkan pengalaman yang kaya dalam memangkas rambut. Pasalnya, ada 21 karakter yang memiliki ciri khas masing-masing.
Misalnya karakter pria Asia, wanita dengan disabilitas, pria berkulit hitam, remaja laki-laki, dan masih banyak karakter lainnya. Dengan begitu, pemain bisa mendesain potongan yang paling sesuai untuk masing-masing karakter. Hal ini sangat mengandalkan kreativitas.
Semua yang ingin mengasah kreativitasnya di bidang memangkas dan menata rambut sangat cocok mengunduh game berukuran 437 MB ini. Meski ukurannya besar, pengalaman bermainnya sangat realistis, dengan grafik menawan yang sayang bila dilewatkan.
7. Idle Barber Shop Tycoon
Game pangkas rambut pria selanjutnya adalah Idle, yang cukup populer dengan unduhan melebihi sejuta kali melalui Play Store. Game buatan Codigames ini, mengajak pemain menjadi pemotong rambut terbaik di kotanya.
Kelebihan permainan berukuran 109 MB ini yakni terdapat storyline yang realistis. Dimana pemain akan memulai dari kondisi awal yang cukup menyulitkan, yaitu di tempat lama milik kakeknya. Untuk itulah pemain perlu meningkatkan skill serta kepercayaan pelanggan.
Sehingga bisa membangun reputasi baik dan bisa mengembangkan usaha barber shopnya menjadi semakin dikenal. Pemain akan merasakan pengalaman seolah-olah memiliki barber shop sesungguhnya. Mulai dari mengubah dekorasi, meningkatkan layanan, menawarkan style baru.
Selain itu juga bisa membeli peralatan untuk menunjang usaha tersebut. Seperti sisir, pengering rambut, cat rambut, pemotong rambut berkualitas, dan banyak lainnya. Bersiaplah bertemu dengan berbagai karakter baru dan mencoba banyak model potongan rambut yang menarik.
8. Barber Shop Haircut Simulator
Game besutan Mosola Game Studios ini, menghadirkan pengalaman untuk memotong dan membuat gaya rambut yang menarik. Dalam menjalankan tugas-tugasnya, pemain akan dibantu oleh karyawan untuk menghasilkan potongan rambut terbaik.
Simulator ini sering melakukan pembaruan, sehingga gaya rambutnya selalu update. Tidak hanya gaya rambut modern, namun juga disertai model-model klasik yang menjadi favorit sepanjang masa. Pemain akan memiliki barber shopnya sendiri, sehingga bertanggung jawab mengelolanya dengan baik.
Dengan katalog rambut serta peralatan yang bisa dibuka (unlock) setelah mencapai level tertentu, pemain akan tertantang untuk menaklukkannya. Penasaran ingin memainkannya? Game mobile ini bisa diunduh dengan ukuran 56 MB saja.
9. Fade Master 3D Barber Shop
Alictus mengembangkan game pangkas rambut pria ini dengan premis yang bersifat teknikal. Cocok untuk pemain yang benar-benar ingin mendalami cara memangkas rambut, bukan sekadar memotong asal-asalan. Sebab, ada banyak teknik serta peralatan yang akan dijumpai pemain.
Nilai lebih dari Fade Master yakni pelanggannya yang sangat beragam. Mulai dari orang-orang tanpa rumah, pria yang bekerja, anak sekolah, dan sebagainya. Pemain bisa mengatur gaya rambutnya, agar terlihat lebih rapi dan menarik.
Contohnya saja memotong rambut seorang rapper memakai trimmer sehingga lebih keren. Untuk menghasilkan tampilan tersebut, memerlukan peralatan yang lengkap. Hal tersebut, didukung dengan banyaknya peralatan dan katalog rambut yang tersedia dalam game.
Mulai dari model rambut militer, keriting, dan sebagainya. Bagi yang penasaran ingin memainkannya, bisa langsung mencarinya melalui Play Store. Fade Master berukuran 84 MB, dengan gameplay yang interaktif dan menantang.
10. Fireman Barber Shop
Berikutnya ada game pangkas rambut pria yang unik, sebab mengambil karakter pemadam kebakaran. Di sini, tugas pemain yakni mencukur rambut serta jenggot para pemadam kebakaran. Pelanggan barbershop ini berbeda dari biasanya sehingga menjadi pengalaman baru.
Pemain berkesempatan mengasah kemampuannya menangani rambut pemadam kebakaran. Sebab, banyak di antaranya yang sudah lama tidak dipotong sehingga lebih sulit untuk merapikannya. Setiap levelnya menghadirkan tantangan yang semakin sulit.
Keunggulan Fireman Barber Shop yakni ukurannya sangat kecil, yakni 5 MB. Permainan ini bisa dimainkan dari laptop/PC maupun tablet. Game ini bisa dimainkan langsung melalui situs resminya.
11. Hair Tattoo Barber Shop Game
Mendengar namanya yang unik, mungkin banyak orang tidak dapat membayangkan seperti apa maksud game ini. Premis yang dihadirkan cukup unik, dimana pemain menghasilkan potongan yang membentuk pola tertentu di rambut sehingga menyerupai tattoo yang menempel.
Game besutan Casual Azur Games ini sangat populer, dengan jumlah download melampaui 10 juta. Di sini pemain akan diberikan tugas seperti di salon mulai dari mencuci, memotong, bahkan mengecat.
Pastikan melakukan tugas sesuai keinginan pelanggan. Sebab jika tidak, maka pelanggan bisa marah dan memberikan penilaian buruk. Penasaran mencoba tantangannya? Hair Tattoo dapat didownload dengan ukuran 87 MB.
12. Barber Shop Beard & Hair Salon
Game pangkas rambut pria ini tidak hanya berfokus pada rambut saja. Melainkan juga bagian lain yang berfungsi menunjang penampilan pria, misalnya jenggot serta kumis. Mayoritas pria tentu ingin penampilan yang rapi sekaligus keren.
Game ini bisa menjadi kesempatan bagi pemain untuk mewujudkan hal tersebut. Di sini pemain bisa melakukan makeover terhadap karakter yang datang. Mulai dari mencuci rambut, mengeringkan, memangkas, hingga merapikan dan membentuk jenggot.
Dengan nuansa yang colorful, pemain bisa menggunakan banyak tools serta mencoba gaya rambut yang beragam. Game yang jumlah unduhannya telah melalui 500 ribu ini, ukurannya hanya 38 MB sehingga tidak memberatkan.
Itu tadi beberapa pilihan game pangkas rambut pria yang bisa dimainkan melalui smartphone. Ada banyak pilihan dengan karakteristiknya masing-masing. Pemain dapat mencoba dan memilih mana yang dirasa paling sesuai untuknya.