7 Rekomendasi Mobil Mewah Keluarga VIP 2023

Mempunyai mobil mewah keluarga VIP memang menjadi impian semua orang. Lantaran, dengan adanya fasilitas ini, maka bisa memberikan banyak kemudahan. Terutama berkaitan dengan fungsinya yang membuat mobilitas bersama keluarga jadi terasa nyaman.

Berdasarkan hal tersebut, maka pada saat hendak melakukan pembelian mobil mewah keluarga VIP tidak bisa dilakukan secara sembarangan. Namun harus memperhatikan banyak aspek yang saling berkaitan. Berdasarkan hal itulah, demi memberi referensi, di sini dihadirkan sejumlah info relevan, sebagai berikut:

Hal-Hal yang Perlu Dipertimbangkan dalam Melakukan Pembelian

Keberadaan mobil mewah keluarga VIP impian ini pada hakikatnya diharapkan bisa melengkapi kebahagiaan. Oleh karenanya, saat hendak membeli, harus memperhatikan sejumlah pertimbangan mendasar, yang terdiri dari:

  • Tahun Keluaran. Aspek ini berkenaan dengan kemutakhiran mobil mewah yang diproduksi oleh produsennya. Maka semakin mutakhir tahunnya, bisa jadi komponen yang ada juga semakin sempurna. Entah itu dari mesin, maupun komponen teknologi yang lainnya.
  • Selanjutnya aspek kedua yang tidak kalah penting dalam pemilihan adalah menyoal harganya. Hal ini jelas berkenaan dengan kisaran budget yang disediakan.
  • Desain Luaran. Pada kelaziman, mobil mewah dapat diamati dari tampilan luaran yang menakjubkan, yang jika dipenuhi akan memberikan prestise bagi keluarganya. Sehingga hal ini tidak boleh luput dari perhatian.
  • Kapasitas Penumpang. Seperti yang diestimasikan, mobil keluarga diperuntukkan untuk dikendarai bersama-sama. Sehingga dengannya penting untuk memilih yang berkapasitas lega. Khususnya dengan menghitung jumlah anggota keluarga sebagai pertimbangannya.
  • Review Terakhir, mencermati review yang ada dipasaran juga penting untuk dilakukan. Tidak lain karena hal tersebut bisa membuat seseorang paham kelebihan dan kekurangan sebelum melakukan pembelian. Sehingga tidak sampai menyesal pada waktu kemudian.

Pilihan Mobil Mewah Keluarga VIP 2022

Sesudah memperhatikan dengan seksama segenap aspek mendasar yang patut dipertimbangkan di atas, maka kini akan disajikan deretan rekomendasinya. Yakni mobil-mobil kekinian dengan desain elegan dan kapasitas lapang yang cocok untuk keluarga tercinta, di antaranya:

Minivan Sienta

minivan sienta
sumber: www.toyota.astra.co.id

Jika berbicara terkait rekomendasi mobil mewah keluarga VIP Indonesia 2022 yang banyak didamba, maka tidak akan jauh dari Toyota Sienta. Pasalnya sebagai mobil bertipe MPV, Sienta ini punya aspek-aspek yang mendukung sebagai mobil sahabat keluarga.

Dimulai dari mesin yang dipergunakan yang punya performa unggulan dengan kapasitas 1,5 L, yang menjadikan perjalanan terasa nyaman. Belum lagi ketersediaan kursi penumpang yang bisa menampung 7 orang. Tentunya menjadikannya asyik untuk dijadikan pilihan.

Apalagi jika menyorot terkait banderol harganya, akan mobil ini akan terasa istimewa. Lantaran harganya yang berkisar 300 jutaan, pasti akan memberi prestise bagi keluarga yang mempunyainya. Sehingga kecintaan padanya semakin menggila.

Calya dari Toyota

calya
sumber: www.toyota.astra.co.id

Pilihan kedua mobil mewah keluarga VIP Indonesia yang begitu mengesankan adalah Toyota Calya. Pasalnya sebagai mobil mutakhir dengan desain elegan, harganya terbilang cukup aman. Yakni hanya 167 jutaan, sehingga banyak dijadikan incaran.

Kelebihannya adalah selain pada desainnya yang ramah keluarga, mobil ini juga dilengkapi dengan teknologi terkini. Seperti power window yang tersemat pada seluruh pintu yang dipunyainya. Sehingga memberikan kenyamanan keluarga yang maksimal.

Selain itu, yang lebih menarik perhatian adalah ketersediaan area kabin yang melegakan. Sehingga saat pergi liburan bersama keluarga kesayangan, maka pemilik bisa bebas membawa banyak barang. Inilah yang membuatnya begitu direkomendasikan.

Livina Produksi Nissan

livina
sumber: nissan.co.id

Selanjutnya, produsen mobil Nissan juga turut menjadi perbincangan di pasaran mobil keluarga melalui produk Livinanya. Pasalnya, sebagai produk yang dilepas di pasaran di harga 270 jutaan, mobil ini punya performa mengesankan. Sehingga dijamin tidak membuat pembelinya dihantui rasa kekecewaan.

Performa tersebut pertama didapatkan dari mesin kendaraannya yang 1,5 L dengan kinerja ideal. Sehingga perjalanan yang jauh dan melelahkan sekalipun akan tetap terasa nyaman. Terlebih jika melihat kehandalan dalam berjalan di turunan maupun tanjakan.

Lebih lanjut, bila menyoal desain, tampilan Livina sangat mewah dan mampu memberikan sensasi kebanggaan. Bahkan tidak hanya pada bagian luarnya saja, interior pun terasa istimewa. Apalagi dilengkapi dengan cabin area yang lapang tentunya.

Ertiga Milik Suzuki

ertiga
sumber: www.suzuki.co.id

Predikat sebagai mobil keluarga paling direkomendasikan di seluruh dunia nampaknya masih enggan lepas darinya. Pasalnya sebagai mobil kekinian, Ertiga punya aspek-aspek unggul yang tidak dimiliki oleh keluaran produsen lainnya. Hingga membuatnya bertahan sebagai mobil idaman yang banyak dicinta.

Alasan pertama adalah mobil ini punya mesin yang diunggulkan dengan suspensi yang terbilang sangat nyaman. Lalu, juga dilengkapi dengan aneka macam kelengkapan keamanan sehingga setiap perjalanan bersama keluarga dapat lebih terjaga.

Berbagai pertimbangan tersebutlah, yang menjadikan orang selalu mengingat Ertiga ketika ingin membeli mobil mewah untuk keluarga. Terlebih harganya di pasaran sendiri cukup ramah, yakni sekira 200 jutaan saja.

Innova Kijang Buatan Toyota

kijang innova
sumber: www.toyota.astra.co.id

Berbicara mengenai mobil mewah keluarga VIP impian di Indonesia tidak akan lengkap bila tanpa menyebutkan nama brand yang satu ini. Pasalnya, meski telah lama ada, hingga saat ini masih bertahan sebagai mobil keluarga paling dicinta.

Terkait hal tersebut alasannya sangat beragam. Mulai dari desainnya yang mewah dan ramah keluarga, kabinnya yang lapang, sampai dengan harganya yang memberi sensasi kebanggaan. Bayangkan saja, mobil keluarga ini punya banderol di angka 300 jutaan.

Menariknya lagi, untuk bisa bertahan di pasaran, Innova juga ditunjang oleh aneka macam fitur unggulan yang mengalami pembaruan. Sebut saja diantaranya fitur entertainment yang bermanfaat untuk membuat perjalanan yang menjenuhkan jadi terasa lebih nyaman.

Voxy Buatan Toyota

voxy
sumber: www.toyota.astra.co.id

Berikutnya, yang keenam ada mobil Voxy yang dibuat oleh produsen kenamaan Toyota. Sensasi kemewahan pertama yang didapat dari mobil ini adalah saat menyoroti terkait harganya yang berada di angka 500 jutaan. Tentunya itu menghadirkan prestise istimewa bila keluarga bisa memilikinya.

Lain daripada itu, jika mengacu performa di jalanan pun mengagumkan. Bayangkan saja, mobil dengan desain menawan ini punya mesin andal dengan kapasitas 2.0 L. Pastinya hal tersebut membuat performanya stabil ketika dipergunakan.

Istimewanya lagi, sebagai mobil keluarga, Voxy punya interior premium yang membuatnya berkelas dan nyaman. Itu membuat siapapun mengidamkan untuk lekas memilikinya demi membahagiakan keluarga tercinta.

Odyssey Milik Honda

Odyssey
sumber: automobiles.honda.com

Terakhir, tapi tidak salah bila dijadikan pilihan adalah Odyssey yang diproduksi oleh Honda. Pasalnya, mobil yang dihargai 700 jutaan ini benar-benar memberikan kenyamanan saat dikendarai bersama keluarga.

Kenyamanan tersebut datang dari desain luarannya yang sporty dan membuatnya menonjol di kelasnya. Ditunjang dengan pilihan interior yang mengasyikkan, sehingga dijamin soal kenyamanan dan keamanan tidak perlu dipertanyakan.

Lain daripada itu, keberadaannya sebagai mobil keluarga juga didukung dengan cabin area yang terasa lega. Sehingga saat tengah berbelanja, keluarga tidak lagi bingung untuk penyimpanannya. Itulah mengapa, keberadaanya menjadi salah satu yang paling dicinta.

Itulah tadi sejumlah informasi yang dapat dihadirkan terkait mobil mewah keluarga VIP impian Indonesia terbaru di tahun 2022. Setiap mobil tersebut punya keunggulan dan prestise tersendiri bagi yang memilikinya. Jadi tinggal pilih saja yang paling mengena dengan merujuk aneka pertimbangan yang telah dijelaskan!

Tinggalkan komentar